Entri Populer

Selasa, 29 November 2011

Arsip untuk Asmara Alcapon

SURAT CINTA


Sesungguhnya cinta yang suci adalah obat yang mujarab yang mencair di dalamnya kedengkian sebagaimana mencairnya garam dalam air. Cinta abadi adalah tongkat yang menyihir, dimana ia menyihir hati yang membatu dan kering serta karakter-karakter yang membangkang dan culas, lalu ia mengiringnya ke arah yang dikehendakinya.
Baca entri selengkapnya »

Negara Para Pecinta

Sesungguhnya cinta adalah kerajaan para raja, dimana tunduk kepadanya tawanan para raja, dan ditetapkan untuknya mahkota mereka, bahkan para raja mengabdi kepadanya laksana budak.
Jiwa para raja—yang mereka menguasai jiwa—tunduk kepadanya. Ketika Jalaluddin menyebutkan kefakiran yang parah dan cinta yang penuh cemburu ini, maka ia mengalami kegoncangan lalu ia memanggil dengan suara yang sangat keras: Semoga Allah “memberkati” penyembah materi dan penyembah fisik dalam kerajaan mereka dan harta mereka, karena kami tidak bersaing sedikit pun dengan mereka. Yang demikian itu karena kami adalah tawanan negara cinta yang tidak akan musnah dan tidak akan berubah.
Menurut pendapatku, inilah kerajaan yang tak tertandingi dan negara yang dikuasai oleh ulama-ulama Ilahi, tanpa ada pesaing dan penentang. Dengan kecintaan mereka yang dalam, dan ketertarikan mereka yang sempurna, serta gelora asmara mereka yang mengebu-ngebu, mereka naik ke “tempat yang disenangi di sisi Tuhan Yang Berkuas.” (QS. al-Qamar: 55) Itu adalah negara yang tidak akan pernah hancur dan kerajaan yang tidak akan pernah hilang serta cinta abadi yang tidak akan sirna.

Andaikan Aku Menikahimu…

Aku kan menjadi sahabat terbaikmu dalam menapaki jalan kesempurnaan
Kan ku balut lukamu dan ku hibur laramu
Aku berusaha banyak membuatmu tersenyum
Kan kunyayikan lagu cinta menjelang tidurmu
Kan kususun dogeng paling menggelitik sebagai pengantar tidurmu

Tidak Ada Alasan Untuk Putus Asa



Namun pecinta yang ambisius tidak selayaknya mengadukan kelalaiannya dan menghina dirinya dengan beralasan pada ketingggian Sang Kekasih dan keagungan kedudukan-Nya serta ketidakbutuhan-Nya kepada makhluk. Tidak sepantasnya ia berkata: “Betapa jauh jarak antara tanah (manusia—pen.) dan Tuhan Pemelihara!”
Sesungguhnya Kekasih sejati suka untuk dicintai, dan Ia akan menarik kepada-Nya orang-orang yang tertarik. Allah SWT berfirman: “Allah menarik kepada-Nya orang yang dikehendaki-Nya dan memberi petunjuk kepada (agama)-Nya orang yang kembali kepada-Nya.” (QS. asy-Syura’: 13)
Dengan penuh semangat, ia berani berkata: Jangan engkau mengira bahwa tidak ada jalan menuju Raja Yang Agung, dan aku adalah hamba yang hina, karena Raja Yang Mulia memanggil hamba-Nya dan memudahkan baginya bebagai jalan menuju-Nya.
Secara lahiriah tampak penderitaan dan keletihan namun secara batiniah terdapat obat dari segala penyakit.
Kemudian ia kembali menyayikan “lagu cinta” ini dan memujinya dalam kegembiraan dan berkata: Penyakit yang pengobatannya sulit dan penderitanya mengalami keletihan dan siksaan, namun bila ia mampu bersabar dan menanggung derita tersebut, maka ia akan mencapai makrifat yang hakiki dan abadi.
Sesungguhnya cinta bersumber dari hati yang luka dan hancur. Ia adalah penyakit yang tidak serupa dengan penyakit lainnya. Meskipun pada dasarnya ia penyakit, namun ia adalah obat dari segala penyakit psikis dan penyakit moral: seperti dengki, cinta kedudukan, cinta dunia, dan ketergantungan kepada hawa nafsu.
Penyakit-penyakit tersebut cukup melelahkan para dokter, dimana mereka “menyerah” untuk dapat mengobatinya, namun ia akan sembuh dan hilang dengan “percikan cinta” ini dengan izin Allah SWT.
Dan ketika pasien telah sembuh dari penyakit yang ia telah berputus asa dari kesehatannya dan ia telah mengalami penderitaan panjang, maka ia akan berteriak dengan penuh kegembiraan: Semoga Allah memberkatimu wahai cinta yang berat! Wahai dokter penyakitku, wahai obat dari segala penyakitku!

Hukum-hukum Para Pecinta

Sesungguhnya para pecinta yang mengorbankan jiwa mereka, yang mata mereka bergadang, dan kaki mereka tampak kokoh—siang dan malam—di depan pintu Kekasih mereka, semata-mata mengharap ridha-Nya dan berpaling dari selain-Nya, tidak dapat diterapkan atas mereka hukum-hukum umum. Atau dengan kata lain, mereka tidak tunduk terhadap sistem tertentu.
Seorang penyair berkata:
Jika pecinta berbuat satu kesalahan, maka kebaikannya akan datang seribu kali lipat
Jalaluddin ar-Rumi mempunyai perumpamaan yang menarik dalam hal ini, dimana ia berkata:
“Sesungguhnya suatu desa yang rusak tidak akan dikenakan kepadanya pajak dan upeti. Begitu juga para pecinta, ketika hati mereka bersemi dengan adanya cinta kepada Kekasih mereka lalu rusak dengan adanya cinta kepada selain-Nya, maka terdapat hukum-hukum khusus yang sesuai dengan kedudukan mereka.”

Syahid Cinta


Sesungguhnya darah yang mengalir di jalan-Nya tidak diragukan kesuciannya. Sebab, syahid cinta tidak perlu dimandikan. Yang demikian itu karena darah syuhada lebih baik daripada proses bersuci (thahur).
Menurut hemat saya, ini adalah ungkapan yang paling indah dan paling dalam. Maka, apakah ada kesyahidan—dengan berbagai bentuknya—yang menyamai dari sisi keutamaan dan besarnya pahala kesyahidan para pecinta? Orang-orang yang mati karena panah cinta, mereka mati sebagai “korban cinta” dalam rangka membela Kekasih yang menguasai hati mereka. Mereka siap meniadakan selain-Nya, sehingga mereka menggapai keinginan mereka setelah mereka mempersembahkan jiwa mereka.

Keunikan Cinta

Sesungguhnya cinta yang suci dan tinggi ini mampu mengantarkan manusia ke tempat yang tidak bisa dicapai oleh ketaatan dan mujahadah. Aku tidak melihat ketaatan yang lebih baik dari “dosa” ini bagi orang yang menamakannya dosa.
 Tahun-tahun dan jam-jam yang berlalu tidak sebanding dengan jam-jam cinta; karena amal dengan yang lainnya biasanya menjadi akibat, sedangkan cinta tidak dapat dimasuki oleh sebab apa pun dan tidak menerima penipuan selamanya.

Pengaruh Cinta

jalaludin
Tampaknya cinta adalah suatu penyakit, namun ia justru menyelamatkan dari setiap penyakit. Jika seseorang menderita penyakit ini maka ia tidak akan pernah mengalami penyakit lain. Ia adalah kesehatan rohani, bahkan hakikat kesehatan, dimana para penggila kenikmatan akan membelinya meskipun dengan mengorbankan kesenangan dan kenyamanan mereka. Sebagian mereka berkata: “Kita berada dalam kenikmatan yang sekiranya para penguasa mengetahuinya niscaya mereka akan menghunuskan pedangnya kepada kami.

Berpegang Teguh Dengan Cinta


Wahai kekasihku, hendaklah engkau berpegang teguh dengan cinta ini yang abadi saat segala sesuatu akan musnah. Ia laksana matahari yang tidak akan hilang dan bunga yang mekar dan tidak pernah layu.
Wahai kekasihku, peganglah erat-erat cinta ini, yang berputar-putar di sisimu dan mampu memuaskan dahagamu.
Hendaklah engkau memperhatikan cinta ini yang telah dipraktekkan oleh para nabi dan orang-orang yang bertakwa. Maka, siapa saja yang mendapatkannya berarti ia mendapatkan semua kebaikan dan siapa saja yang tercegah darinya maka ia tercegah dari semua kebaikan.
Sesungguhnya cinta ini berjalan melalui tempat mengalirnya darah, bila ia diletakkan di tempatnya dan saat ia bertemu dengan keluarganya.

Sesuatu Yang Hilang dan Fana Tidak Layak Dicintai



Pertanyaan penting yang harus segera dijawab ialah: kepada siapa gerangan cinta yang merupakan pelita kehidupan dan nilai manusia ini ditujukan? Sesungguhnya cinta abadi tidak layak ditujukan kepada sesuatu pun kecuali kepada sesuatu yang abadi, karena ia tidak tepat jika dinisbatkan kepada sesuatu yang hilang atau fana.
Cinta itu adalah hak Zat Yang Maha Hidup dan tidak mati, yang memberikan kehidupan atas semua wujud. Ar-Rumi berargumentasi atas hal tersebut melalui kisah Nabi Ibrahim as yang terekam dalam Al-Qur’an: “Aku tidak suka kepada sesuatu yang tenggelam (hilang).” (QS. al-An`am: 76)

Selasa, 25 Oktober 2011

kumpulan puisi

Terasa didalam hatiku
Betapa jasamu selama ini
Hingga kini kurasakan bimbinganmu
Untuk bekalku dihari nanti

Terima kasih kuucapkan
Pada ayahku tersayang
Pengorbanan selalu engkau berikan
Agar dapat tersenyum dengan cemerlang

Setiap hariku dibimbingnya
Agar mengerti apa itu kehidupan
Kan ku ingat selalu nasehatmu ayah
Terima kasih kuucapkan


** PUISI 2 **

Mungkinkah angin kan berhenti
Hempasan demi hempasan
Membawa sejuta luka dihati
Yang penuh dengan kepalsuan

Kesucian kini telah hilang
Terbawah oleh arus kehidupan
Hampa tanpa belaian kasih saying
Kenyataan ini begitu memiluhkan

Ketika kuingat dia
Sosok seorang ayah
Yang mempunyai kekayaan jiwa
Dan budi pekerti yang indah


** PUISI 3 **

Dikala mentari mulai menepi
Selalu ada harapan dalam keyakinan
Engkaulah sumber kehidupan kami
Yang selalu memberikan perlindungan

Dirimu bagai surya dipagi hari
Yang tak pernah terlambat untuk bersinar
Dirimu adalah naungan hidup kami
Dan tempat kami untuk bersandar

Senja itu tak pernah kulupa
Disaat engkau peluk diriku
Dengan sejuta kasihmu yang suci mulya
Yang selalu memberi kesan dalam hidupku

Sejuta rintangan yang menghalangi
Panas mentari yang menyengat
Engkau rela korbankan waktumu untuk kami
Dan engkaulah pemberi semangat


** PUISI 4 **

Masih ingatkah engkau
Disaat mentari merah mewarnai awan
Membawa membawa kesan dalam hatiku
Yang penuh dengan kepalsuan

Masih ingatkah engkau
Disaat mentari mulai menepi
Dihamparan rumput nan luas menhijau
Tak sebanding dengan luka di hati

Senja itu tak pernah ku lupa
Disaat engkau buka tirai hatimu
Janganlah kau biarkan matamu berkaca
Tak sanggup ku menatap jatuh air mataku

Ayah begitu besar pengorbananmu
Berjuta rintangan kau lalui
Rela korbankan waktumu
Demi kami disini


** PUISI 5 **

Oh… ayahku tersayang
Kapan engkau pulang
Kami selalu terkenang
Senyummu yang cemerlang

Oh… ayah pujaan hati
Jangan kau pergi lagi
Lihatlah kami disini
Rindu setengah mati

Bila papa bersandar
Dada kami berdebar
Ingin mendengar kabar
Ayah pulang walau sebentar

Kami tau kau lelah
Berlayar mencari nafkah
Sehingga kami pun tak marah
Demi hari esok yang cerah


** PUISI 6 **

Engkaulah muara hidup kami
Apapun akan engkau lakukan
Untuk diriku disini
Dan keluargamu tersayang

Oh…Ayahku tersayang
Dirimu sangat berarti bagiku
Tak ada satupun orang
Yang dapat menggantikanmu

Ayah enkaulah penentu hidup kami
Engkau rela korbankan jiwa ragamu
Engkau yang selalu menghiasi hari
Dengan kasih sayangmu


** PUISI 7 **

Bila ada mentari menyapa dipagi hari
Aku selalu teringat padanya
Sosok yang rela korbankan waktuny untuk kami
Kebahagiaan adalah harapan baginya

Dia selalu mengajariku
Mengerti tentang hidup, pahit dan manis
Dia sosok yang sangat berarti bagiku
Untuk masa depan kami

Ayahku bukanlah apa-apa
Tak ada yang istimewa darinya
Dia hanyalah seorang ayah,
Ayah yang selalu memberikan kenyamanan
Bagi keluarganya


** PUISI 8 **

Hamparan rumput nan luas menghijau
Pepohonan yang tumbuh rindang
Sekawan burung terbang berkicau
Dengan bebas melayang-layang

Lihatlah embun dipagi hari
Menyirami bunga-bunga
Kau korbankan semuanya untuk kami
Tanpa mengharap pamrih apa-apa

Sungguh mulia jasa-jasamu
Wahai engkau ayah kami
Sungguh besar pengorbananmu
Untuk kesejahteraan kami disini